Skip to main content
Berita KegiatanPencegahan dan Pemberdayaan Masyarakat

Rapat Kerja Program Pemberdayaan Masyarakat Anti Narkoba di Lingkungan Pendidikan

Dibaca: 14 Oleh 16 Okt 2020Desember 1st, 2020Tidak ada komentar
Rapat Kerja Program Pemberdayaan Masyarakat Anti Narkoba di Lingkungan Pendidikan

Upaya untuk mencegah dan memberantas penyalahgunaan narkotika merupakan PR bagi kita bersama. Masyarakat memiliki peran dalam hal mencegah dan memberantas penyalahgunaan narkotika sesuai dengan peraturan yang tertulis di UU Nomor 35 tahun 2009 pada pasal 104 dan 105, yang mengatakan bahwa masyarakat mempunyai kesempatan yang seluas-luasnya serta hak dan tanggung jawab dalam upaya pencegahan dan pemberantasan penyalahgunaan dan peredaran gelap narkotika dan prekursor narkotika.

Pemerintah dan masyarakat harus bersatu padu untuk bersama-sama melakukan pengawasan serta aktif memberikan informasi & edukasi terkait bahaya penyalahgunaan narkoba, baik di lingkungan masyarakat, lingkungan pendidikan, lingkungan swasta, maupun di lingkungan pemerintah. Maka dari itu, BNN selaku lembaga yang dibentuk oleh pemerintah untuk melakukan upaya P4GN (Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika), berkoordinasi dengan seluruh lapisan masyarakat dan membentuk relawan anti narkoba yang nantinya akan menjadi perpanjangan tangan dari BNN serta memiliki peran untuk melakukan upaya P4GN baik di lingkungan masyarakat, pendidikan, swasta, maupun pemerintah.

Untuk menindaklanjuti terbentuknya relawan anti narkoba di lingkungan pendidikan. Pada hari Kamis (15/10/2020), BNNK Sumbawa menggelar Rapat Kerja Program Pemberdayaan Masyarakat Anti Narkoba di Lingkungan Pendidikan sebagai langkah lanjutan dari dibentuknya relawan anti narkoba di lingkungan pendidikan. Pada rapat kerja yang digelar di Raberas Resto ini, mengundang 30 relawan anti narkoba untuk membahas terkait langkah-langkah kedepan serta mengevaluasi program P4GN yang telah berjalan dan mencari solusi dari kendala yang dihadapi oleh relawan anti narkoba.

Harapannya tentu dengan dibentuknya relawan anti narkoba di lingkungan pendidikan. Program P4GN akan berjalan efektif dan mampu mencegah masuknya narkoba di lingkungan sekolah serta dapat menyelamatkan generasi bangsa Indonesia dari penyalahgunaan narkoba.

Rapat Kerja Program Pemberdayaan Masyarakat Anti Narkoba di Lingkungan Pendidikan

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel